Tanda orang berbudi pekerti,
merusak alam ia jauhi,
tanda ingat kehari tua,
laut dijaga bumi dipelihara.
Kalau hidup hendak selamat,
pelihara laut beserta selat,
pelihara tanah berhutan lebat,
disitu terkandung rezeki dan rakhmat,
disitu tamsil ibarat,
disitu terkandung aneka nikmat,
disitu terkandung beragam manfaat,
disitu terkandung petuah adat.
Dua penggal lunjuk ajar Melayu inilah yang memacu semangat saya untuk berpergian dan ingin tahu apa sesungguhnya yang terjadi di kawasan Belakang Padang. salah satu kota kecamatan di Kola Balam. Sualu kawasan yang sering dibincangkan banyak orang sebagai basis penyeludupan banyak komodilas. salah satunya karang alam.