Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menerima audiensi Yayasan Wisnu diruang kerjanya, Selasa (20/10). Kehadiran rombongan yang dipimpin Direktur Yayasan Wisnu, Ni Made Purniati ini guna memohon restu sekaligus mengundang Pemerintah Kabupaten Klungkung dalam pelaksanaan acara Lokakarya Rembug Mitra dan Sinkronisasi Program Ecological Nusa Penida. Kegiatan rencananya akan dilaksanakan pada hari Senin, 26 Oktober 2020 bertempat di Rumah Belajar Bukit Keker, Banjar Nyuh Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida. Bupati Suwirta mengapresiasi atas berbagai kegiatan positif yang selama ini sudah dilakukan Yayasan Wisnu di Nusa Penida. Dirinya berpesan supaya semua kegiatan yang akan berjalan harus singkron dan bersinergi dengan berbagai program pemerintah daerah yang sudah berjalan. Menurutnya Pemerintah dan Yayasan harus berjalan bersama-sama dalam mengedukasi warga untuk menjaga keseimbangan alam Kepulauan Nusa Penida.