Dibalik suksesnya perjalanan suatu komunitas, selalu ada orang-orang yang mendampingi perjalanannya. Seperti halnya yang dilakukan oleh Ni Made Puriati atau biasa disapa “Mbok Denik” Direktur Yayasan Wisnu. Sudah sejak tahun 2000 beliau aktif mendampingi komunitas di Bali sampai saat ini. Aktifitas dampingan yang beliau lakukan salah satunya adalah pendampingan pembuatan model ekowisata di Bali. Kemudian pada tahun 2020 bersama para mitra Ecologic Nusa Penida dan atas dukungan GEF SGP membangun rumah belajar untuk tempat belajar sebagai media pembelajaran kerja-kerja ecologis di Nusa Penida.
Yuk kita dengarkan kisah inspiratif Ni Made Puriati dalam :
TM Share Volume 41 : “Kisah Inspiratif Aktivis Pendamping Komunitas Lingkungan”
Pada hari Kamis, 10 September 2020
pukul 16.00-17.00 WIB